Rabu, 24 September 2014

My Campus is Beutiful



Jas Merah di Kampus Putih. Dimanakah itu..?? Di Universitas Muhammadiyah Malang. Sebuah kampus yang kini menjadi kampus wisata. Mengapa begitu..?? Selain keindahan kampusnya, suasananya yang asri dan nyaman sangat kondusif untuk studi. UMM sendiri saat ini telah menjadi salah satu Perguruan Tinggi Swasta terakkreditasi A. Akreditasi ini setara dengan Perguruan Tinggi Negri seperti IPB,UI,ITB, dan UGM. UMM juga satu-satunya perguruan tinggi di Jawa Timur yang menyediakan program studi S1 Fisioterapi. Sebuah jurusan yang tidak dimiliki oleh PTN dan PTS lain di Jawa Timur.



Hingga saat ini UMM telah memiliki 3 kampus. Kampus 1 berlokasi di Jl.Bandung No.1 Malang yang diperuntungkan untuk program Pancasarjana, Kampus 2 berlokasi di Jl.Bendungan Sutami 188a Malang diperuntukkan Fakultas Ilmu Kesehatan prodi Kedokteran, Ilmu Keperawatan, dan Farmasi. Kampus 3 berlokasi di Jl. Tlogo Mas pusat dari semua kegiatan baik kuliah atau kegiatan-kegiatan lain yang berhubungan dengan akademik. Karena UMM adalah kampus yang besar, maka ada banyak sekali pilihan jurusan dengan daya tampung yang juga besar, berikut daftar fakultas dan jurusan jurusannya lengkap dengan status akreditasinya (khusus D3 dan S1, program pascasarjana.
Program Diploma 3 (D3)
Terdiri dari 3 Program Diploma, antara lain:
  • Program D-3 Keperawatan (terakreditasi B)
  • Program D-3 Elektronika (terakreditasi B)
  • Program D-3 Keuangan dan Perbankan (terakreditasi B)
Program Sarjana (S1)
Terdapat 10 Fakuktas yang terdiri dari 34 Program Studi Sarjana, antara lain:
  • Fakultas Agama Islam
  1. Pendidikan Agama Islam (Tarbiyah) (terakreditasi A)
  2. Ahwal Al-Syakhshiyah (Syari’ah) (terakreditasi B)
  3. Ekonomi Syari’ah (prodi baru, proses akreditasi)
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  1. Ilmu Kesejahteraan Sosial (KESOS) (terakreditasi B)
  2. Ilmu Komunikasi (terakreditasi A)
  3. Ilmu Pemerintahan (terakreditasi A)
  4. Sosiologi (terakreditasi A)
  5. Ilmu Hubungan Internasional (HI) (terakreditasi C)
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  1. Manajemen (terakreditasi A)
  2. Akuntansi (terakreditasi A)
  3. Ekonomi Pembangunan (terakreditasi B)
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  1. Pendidikan Matematika (terakreditasi B)
  2. Pendidikan Biologi (terakreditasi A)
  3. Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia (terakreditasi B)
  4. Pend. Pancasila & Kewarganegaraan (terakreditasi B)
  5. Pendidikan Bahasa Inggris (terakreditasi A)
  6. Pend. Guru Sekolah Dasar (PGSD) (terakreditasi C)
  • Fakultas Teknik
  1. Teknik Mesin (terakreditasi B)
  2. Teknik Sipil (terakreditasi B)
  3. Teknik Elektro (terakreditasi B)
  4. Teknik Industri (terakreditasi C)
  5. Teknik Informatika (terakreditasi C)
  • Fakultas Pertanian dan Peternakan
  1. Agroteknologi / Agronomi (terakreditasi A)
  2. Sosial Ekonomi Pertanian (Agribisnis) (terakreditasi B)
  3. Ilmu dan Teknologi Pangan (ITP) (terakreditasi B)
  4. Kehutanan (terakreditasi B)
  5. Peternakan (terakreditasi A)
  6. Budidaya Perairan (Perikanan) (terakreditasi A)
  • Fakultas Psikologi
  1. Psikologi (terakreditasi A)
  • Fakultas Hukum
  1. Ilmu Hukum (terakreditasi A)
  • Fakultas Kedokteran
  1. Pendidikan Dokter (terakreditasi B)
  • Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan
  1. Ilmu Keperawatan (terakreditasi C)
  2. Farmasi (terakreditasi C)
  3. Fisioterapi (prodi baru, proses akreditasi)
Untuk meringankan biaya kuliah mahasiswa UMM membuka banyak usaha seperti SPBU UMM, Book Store, Hotel UMM In, Mini Market, Taman Rekreasi Sengkaling, dan masih banyak lagi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar